Daftar Harga Komputer Bekas

Jika anda berencana untuk membeli komputer namun hanya memiliki dana yang terbatas, alternatif terbaik yang dapat dilakukan yaitu dengan membeli komputer bekas dari toko - toko elektronik ataupun juga dapat dilakukan secara perorangan. Untuk memastikan anda membeli komputer bekas yang sesuai dengan harga dan spesifikasi, kali ini kami akan memberikan sedikit informasi mengenai daftar harga komputer bekas.

Daftar Harga Komputer Bekas

Komputer Pentium 4


Untuk dana yang pas - pasan dengan kisaran harga di bawah 1 juta rupiah, anda dapat membeli 1 set jenis komputer pentium 4. Biasanya penjual akan menawarkan harga mulai dari 600 ribu rupiah hingga 900 ribu rupiah per unitnya. Komputer jenis ini hanya dapat digunakan untuk aktivitas sederhana saja, dan tidak mendukung aplikasi berat yang ada sekarang ini.

Komputer Dual Core

Jenis komputer dual core masih menjadi pilihan masyarakat untuk memperoleh perangkat yang sedikit memuaskan di dalam menjalankan aplikasi - aplikasi ringan ataupun berat. Harga dari komputer dual core untuk hanya CPUnya saja berkisar antara 1.1 juta rupiah hingga 1.4 juta rupiah, dan untuk 1 setnya anda perlu mengeluarkan dana hingga 1.8 juta rupiah per unitnya.

Komputer Intel LGA

Komputer intel dengan sistem LGA sekarang ini di jual dengan harga 1.3 juta rupiah perunitnya. Untuk anda yang gemar melakukan aktivitas browsing, mengetik, menggambar dan bermain game standar, jenis komputer ini sangat cocok sekali digunakan.

Komputer Intel i3, i5, dan i7

Untuk harga besar jenis komputer berseri intel i, anda perlu menyiapkan dana mulai dari 2 juta rupiah hingga 9 juta rupiah perunitnya. Jenis komputer ini sangat baik sekali di dalam menjalankan aplikasi terbaru mulai dari gaming, arsitektur ataupun pengeditan.

Saran dari kami ketika anda hendak membeli komputer bekas dari seseorang ataupun di toko - toko terdekat, anda perlu melakukan check fisik mulai dari kinerja hardware seperti motherboard, harddisk, ram, graphic card dan lain - lain. Anda pun patut menanyakan apa kelemahan dari komputer yang hendak di beli. Selain itu anda juga dapat melakukan pengecekan nonfisik dengan mengoperasikannya dan mencari detail spesifikasi lengkap dari dalam komputer.
Baca Selengkapnya ...

Daftar Harga Komputer Terbaru

Harga komputer dari hari ke hari selalu mengalami perubahan yang cukup besar, hal tersebut di sebabkan fluktuasi kurs mata uang rupiah terhadap dollar. Namun demikian, banyak komputer saat ini mempunyai harga yang murah dan terjangkau dan mendukung spesifikasi kelas menengah. Tetapi anda perlu membeli perangkat tersebut dalam bentuk rakitan.

Daftar Harga Komputer Terbaru

Untuk jenis komputer standar, dimana penggunaannya hanya sebatas mengetik, memprint ataupun melakukan aktivitas sederhana. Dengan modal mulai dari 1.5 juta rupiah hingga 3 juta rupiah anda sudah dapat memiliki jenis komputer yang mumpuni untuk melakukan kegiatan tersebut. Berbeda jika anda penggemar game, ataupun ingin membeli komputer yang dapat digunakan dengan lancar untuk software - software desain, anda perlu merogoh kocek yang lebih besar lagi.

Sebagai contoh, dari sekian banyak daftar harga komputer terbaru khusus penggunaan yang berat, anda dapat merakit sebuah komputer dengan spesifikasi prosesor intel core i3-4130 berkecepatan 3.4 GHz, Motherboard ASRock X87 EXTREME4, Hardisk dari WCD Blue 1 TB SATA3 64MB, RAM menggunakan Corsair DDR3 Vengeance 2.2 GB dan tentunya VGA Zota Geforce GTX 750 Ti.

Spesifiksi komputer tersebut mampu anda dapatkan dengan harga mulai dari 6.5 juta rupiah hingga 7 juta rupiah. Anda pun tidak perlu khawatir dalam menggunakannya, karena sudah dapat dipastikan komputer tersebut mampu memainkan beragam aplikasi dengan cepat dan tepat tanpa adanya kendala yang berarti.

Untuk mendapatkan data - data yang valid mengenai daftar harga komputer terbaru yang ada dipasaran saat ini. Kami lebih menyarankan kepada anda untuk mengunjungi pusat - pusat penjualan komputer di sekitar rumah. Jika anda berada di Jakarta, sempatkanlah waktu anda untuk mengunjungi Harco Mangga Dua karena disana akan ada berbagai macam pilihan dan jenis komputer dengan kisaran harga mulai dari 1 juta rupiah hingga 20 juta rupiah tergantung dari spesifikasi yang diperlukan.

Demikianlah beberapa solusi dari kami untuk anda guna menemukan daftar harga komputer terbaru dan terupdate yang dapat di sesuaikan dengan kebutuhan aktivitas sehari - hari dalam pekerjaan ataupun pribadi.
Baca Selengkapnya ...

Spesifikasi Komputer Untuk Game

Keuntungan utama bagi mereka yang menggunakan perangkat komputer atau PC sebagai platform game yaitu banyak pilihan spesifikasi yang dapat digunakan. Anda pun tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk membangun sebuah komputer yang mampu menjalankan game paling anyar dipasaran.

Spesifikasi Komputer Untuk Game

Jika anda berencana membeli komputer untuk game generasi sekarang dan dapat digunakan untuk beberapa tahun ke depan pada game baru yang akan muncul. Anda dapat mencari beberapa referensi mengenai software game dengan persyaratan spesifikasi rendah, menengah dan tinggi. Biasanya setiap software akan memberikan deskripsi spesifikasi yang baik untuk digunakan bermain game.

Sebenarnya ada 3 faktor utama yang harus diperhatikan dalam mendesain komputer untuk game. Mulai dari pemilihan prosesor, motherboard dengan jumlah slot ram yang besar dan tentunya penggunaan kartu grafis untuk menciptakan tampilan yang lebih baik dan tidak putus - putus jika menjalankan game berat sekalipun.

Untuk game - game berat, anda dapat menggunakan prosesor i5 ataupun i7 di dukung dengan motherboard yang minimal dapat memberikan jumlah ram berkapasitas 4 GB, dan lebih baik lagi apabila perangkat tersebut dapat melakukan upgrade RAM hingga kapasitas 16 GB.

Salah satu prosesor yang paling mumpuni untuk digunakan bermain game yaitu Intel Core i7 - 3770K dengan kisaran harga 3.5 juta hingga 4.5 juta rupiah per unit. Model ini merupakan model yang paling kuat dalam baris i7 yang beroperasi pada frekuensi 3.5 Ghz dan dapat bekerja dalam modus turbo clock mencapai 3.9 GHz. Selain itu keunggulan utama dari prosesor Intel Core i7 - 3770K mampu untuk beroperasi dengan PCI Express 3.0 bus pada motherboard yang kompatibel.

Untuk jenis RAMnya sendiri, Corsair Vengenance DDR3 16GB lebih direkomendasikan karena dapat menghasilkan kinerja game yang lebih cepat dengan frekuensi 2.400 MHz dan bekerja di dua channel berbeda. Setelah itu, solusi grafis dari NVIDIA masih menjadi pilihan yang utama dengan seri EVGA GTX 690 untuk performa tak tertandingi dalam memberikan tampilan grafis yang tidak terputus - putus.
Baca Selengkapnya ...

Topologi Jaringan Komputer

Apa itu topologi jaringan komputer? Banyak orang - orang yang bertanya mengenai hal tersebut. Topologi dapat juga disebut sebagai map ataupun peta, sedangkan jaring komputer adalah sebuah sistem yang menghubungkan antara komputer yang satu ke komputer yang lainnya, dalam konteks ini seperti contoh komputer server ke klient. Sehingga yang dimaksudkan dengan topologi jaringan komputer adalah peta atau map jaringan komputer pada suatu sistem.

Topologi Jaringan Komputer

Topologi jaringan mempunyai dua struktur yang berbeda; Fisik dan Logical. Yang termasuk dalam kategori fisik adalah perangkat elektronik atau hardware yang dapat dilihat mulai dari komputer, server, kabel jaringan dan lain - lainnya yang saling terhubung satu sama lainnya membentuk pola yang khusus. Sedangkan logical merupakan sebuah hubungan komunikasi dari satu komputer ke komputer lainnya yang tidak dapat terlihat oleh mata.

Walaupun ada banyak sekali topologi jaringan komputer yang berkembang saat ini, namun jenis topologi bus dan topologi tree paling banyak digunakan oleh banyak perusahaan maupun personal.

Topologi bus merupakan jenis hubungan antara komputer dengan server dan perangkat lainnya seperti printer yang secara teratur tidak melakukan percabangan sehingga disebut sebagai bus. Pada jaringan ini anda akan melihat setiap workstation dan server akan menggunakan konektor jenis T untuk disambungkan kepada bus. Biasanya pengguna akan menggunakan kabel koaksial untuk mempermudah membuat jaringan topologi bus yang dapat berjumlah banyak sekali.

Jenis topologi bus paling banyak di aplikasikan di perusahaan karena biaya instalasinya yang rendah dan mudah untuk dikembangkan. Namun kelemahan terbesar dari jenis topologi ini dapat menyebabkan terjadinya pengiriman data yang tersendat karena tingkat trafik yang tinggi, selain itu jika anda salah satu komputer yang rusak, maka seluruh jaringan akan terganggu.

Melihat topologi tree atau topologi beringkat, walaupun jenis ini mudah dikembangkan, cepat untuk melakukan deteksi kerusakan dan tidak akan menggangu jika salah satu sub node mengalami kerusakan. Namun biaya yang diperlukan untuk jaringan ini cukup mahal, karena pengguna harus merawat konsentrator secara real time agar tidak terjadi kerusakan yang menyebabkan seluruh jaringan mati.


Baca Selengkapnya ...

Fungsi VGA Komputer

VGA adalah singkatan dari Video Graphics Array, dimana fungsi VGA komputer sebagai konektor analog yang memungkinkan komputer dan monitor dapat melakukan komunikasi satu sama lainnya dengan lebih baik, untuk kemudian output dari monitor komputer dapat ditampilkan pada layar.

Fungsi VGA Komputer

Ada berbagai macam jenis konektor VGA yang dapat anda temukan dan mempunyai fungsi yang berbeda - beda, mulai dari Stadard VGA, SVGA dan VGA mini. Jenis VGA standard datang dalam berbagai macam ukuran dan memiliki beberapa pin mulai dari 9 pin konektor hingga 15 pin konektor. Bentuk VGA ini seperti trapesium dan dilengkapi dengan teknologi DVI dan HDMI.

Awalanya VGA standard mampu memberikan resolusi layar maksimum sebesar 640 x 480 piksel dengan 256 warna yang dikembangkan oleh IBM ditahun 1987, dan hingga sekarang ini model VGA ini menjadi standar untuk digunakan pada monitor dan personal komputer untuk akses yang sederhana.

Melihat jenis konektor lainnya, "SVGA", merupakan RAM yang mempunyai desain lebih baik dari VGA standar. Perangkat ini memiliki kemampuan untuk mendukung warna hingga 16 juta dengan resolusi mulai dari 800 x 600 piksel hingga 1024 x 768 piksel. Komputer saat ini dilengkapi dengan video yang kuat dan dapat menangani jenis kartu SVGA. Sedangkan komputer lama, tidak mungkin memiliki kekuatan pemrosesan untuk menangani 16 juta warna dan resolusi SVGA yang besar.

Jenis VGA yang terakhir yaitu VGA Mini yang dikembangkan sebagai tanggapan terhadap kebutuhan hardware tertentu seperti Laptop, Notebook dan perangkat sejenisnya. Fungsi VGA mini komputer ini yaitu untuk menghemat berat dan ukuran perangkat keras yang memungkinkan dapat diaplikasikan pada perangkat yang lebih kecil dari komputer, namun demikian VGA mini memberikan output yang sama sebagai koneksi SVGA.

Demkianlah beberapa jenis VGA yang perlu anda ketahui berserta fungsinya untuk digunakan dalam jenis komputer yang berbeda. Semakin besar kualitas VGA maka komputer akan membutuhkan spesifikasi yang lebih baik lagi terutama untuk motherboard dan prosesor, agar kinerja pengolah datannya dapat berjalan dengan lebih cepat.
Baca Selengkapnya ...

Artikel Terpopuler